JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah truk bermuatan es batu terperosok ke dalam gorong-gorong trotoar di Jalan Raya Jatinegara Timur, Jakarta Timur (22/6/2025).
Truk tersebut sempat terjebak selama beberapa jam, menghalangi akses pejalan kaki dan kendaraan yang hendak masuk ke area perkantoran.
Pengemudi sempat mencoba mengevakuasi bagian roda belakang kanan truk yang terperosok, namun upaya tersebut gagal. Seorang saksi menyebut, truk awalnya parkir di atas trotoar untuk menurunkan muatan es batu.
Diduga penutup gorong-gorong milik Sudin Bina Marga Jakarta Timur tak kuat menahan beban truk, hingga akhirnya patah dan menyebabkan truk terperosok.
#kecelakaan #truk #jakartatimur
Baca Juga Satpol PP Bongkar Puluhan Bangunan Diduga Tempat Prostitusi dan Narkoba di Tangsel di https://www.kompas.tv/regional/601205/satpol-pp-bongkar-puluhan-bangunan-diduga-tempat-prostitusi-dan-narkoba-di-tangsel
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/601206/kronologi-truk-bermuatan-es-batu-terperosok-ke-gorong-gorong-trotoar-di-jatinegara
00:00Truk bermuatan es batu terperosok ke dalam gorong-gorong trotoar di Jalan Raya Jatindegara Timur, Jakarta Timur.
00:11Truk sempat terperosok hingga beberapa jam di tengah-tengah trotoar dan membuat pejalan kaki dan kendaraan yang akan masuk ke area perkantoran terhalang truk tersebut.
00:22Pengemudi truk sempat berupaya mengevakuasi sendiri bagian belakang kanan roda truk yang terperosok, namun gagal.
00:29Saksi menyebut truk bermuatan es batu ini terperosok setelah parkir di atas trotoar untuk menurunkan muatan es batu.
00:38Diduga tak kuat menahan beban truk akhirnya membuat penutup gorong-gorong trotoar milik Sudin Bina Marga, Jakarta Timur patah hingga akhirnya truk terperosok.
00:47Tiba-tiba masuk ke bot gitu.
01:00Ke bot ini ya?
01:01Iya, trotoar ini ya?
01:02Trotoar itu.
01:03Itu dia kenapa memarkir situ, Pak?
01:07Turunin barang, Pak?
01:08Turunin es kristal.
01:11Turunin es kristal?
01:11Iya, truknya aku SS-nya dicuarin, terus dibantu sama mobil yang lain, truk yang lain, truk S-nya yang lain.