Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • hari ini
SLEMAN, KOMPAS.TV - Ahli forensik digital, Rismon Sianipar, melaporkan Presiden ke-7, Joko Widodo, ke Polda DIY terkait dugaan skripsi palsu.

Rektor Universitas Gadjah Mada juga ikut dilaporkan.

Jika pekan lalu Rismon melaporkan Presiden ke-7, Joko Widodo, atas dugaan penyebaran berita bohong, kali ini Rismon melaporkan Jokowi atas dugaan skripsi palsu.

Tak hanya melaporkan Jokowi, Rismon juga turut melaporkan Rektor UGM, Ova Emilia, atas dugaan kasus skripsi palsu.

Rismon menegaskan, lembar skripsi Jokowi terlihat sangat modern dan tidak ada penyertaan tanggal pengujian skripsi serta tak ada lembar pengesahan penguji.

Sementara itu, kuasa hukum Presiden ke-7, Joko Widodo, menyebut hingga saat ini belum mendapat arahan apa pun dari Jokowi terkait laporan Rismon Sianipar di Polda DIY.

Kuasa hukum Jokowi, Yakub Hasibuan, menegaskan saat ini pihaknya belum mempelajari dua laporan yang ditujukan kepada Jokowi.

Baca Juga Roy Suryo Kecewa Jokowi Tunda Pemeriksaan: Di Kongres PSI Bisa Teriak-teriak di https://www.kompas.tv/nasional/606734/roy-suryo-kecewa-jokowi-tunda-pemeriksaan-di-kongres-psi-bisa-teriak-teriak

#jokowi #rismonsianipar #skripsi #skripsipalsu

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/606751/rismon-sianipar-kembali-laporkan-jokowi-kali-ini-soal-dugaan-skripsi-palsu-sapa-malam
Transkrip
00:00Ahli Forensik Digital Rismon Zianipar melaporkan Presiden ke-7 Jokowi Dodo ke Polda, daerah istimewa Yogyakarta terkait dugaan skripsi palsu.
00:09Rektor Universitas Gajah Mada juga ikut dilaporkan.
00:14Jika pekan lalu Rismon melaporkan Presiden ke-7 Jokowi Dodo atas dugaan penyebaran berita bohong, kali ini Rismon melaporkan Jokowi atas dugaan skripsi palsu.
00:23Tak hanya melaporkan Jokowi, Rismon juga ikut melaporkan Rektor UGM, Ova Emilia, atas dugaan kasus skripsi palsu ini.
00:32Rismon menegaskan lembar skripsi Jokowi terlihat sangat modern dan tidak ada penyertaan tanggal pengujian skripsi, serta tidak ada lembar pengesahan penguji.
00:41Melaporkan lagi saya, dugaan skripsi palsu atas nama Jokowi Dodo.
00:54Jadi yang kita gugat ada dua Pak, Jokowi Dodo dan Rektor UGM, Prof. Ova Emilia.
01:01Ya lembar pengesahan skripsi tersebut sangat modern, tidak ada tanggal dipertahankan di depan penguji, dan pada skripsi tersebut juga tidak ada lembar pengesahan penguji.
01:17Nama dan tanda tangan penguji itu tidak ada.
01:20Ini itu tidak bersesuai dengan lima ijazah yang kami temukan.
01:23Sementara itu, Kuasa Hukum Presiden Ketujuh Republik Indonesia Jokowi Dodo menyebut hingga saat ini belum mendapat arahan apapun dari Jokowi terkait laporan Rismon Sianipar di Pol dan DIY.
01:36Kuasa Hukum Jokowi Yaakub Hasibuan menegaskan saat ini pihaknya belum mempelajari dua laporan yang ditujukan kepada Jokowi.
01:43Laporan di Jogja itu kami belum mendapatkan info.
01:46Belum mendapatkan info.
01:47Dan dua kali dilaporin.
01:48Iya, kami belum mendapatkan informasi apakah sifatnya seperti apa laporannya.
01:52Dan terlaporkan siapa.
01:53Apakah Bapak Jokowi ataukah yang lain.
01:56Tapi kami sangat senang karena Pak Jokowi sehat.
01:59Itu yang paling penting.
02:02Oke.
02:03Terima kasih.

Dianjurkan