Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • hari ini
JAWA TIMUR, KOMPAS.TV - Warung nasi sambal ikan tongkol menjadi salah satu kuliner legendaris yang banyak diburu pencinta makanan di Kota Surabaya, Jawa Timur.

Warung sambelan Mbak Ju, yang berada di tengah Pasar Wonokromo, telah berdiri sejak tahun 1974 dan dikenal dengan sambal pedas, lauk ikan tongkol, serta telur ikan yang menjadi ciri khas dan selalu dicari pelanggannya.

Meski lokasinya tersembunyi, warung ini selalu ramai dikunjungi setiap hari. Kini, warung tersebut dikelola oleh generasi ketiga keluarga Mbak Ju.

Sajian andalannya terdiri dari sambal pedas, ikan tongkol, telur ikan, serta pilihan lauk seperti telur dadar, telur ceplok, hingga teri dan daun ketela rebus. Berikut liputan selengkapnya.

#ikantongkol #surabaya #kuliner

Baca Juga Respons Pernyataan Prabowo, Gerindra & PDIP Ungkap Hubungan Partai Kakak-Adik | KOMPAS SIANG di https://www.kompas.tv/nasional/606945/respons-pernyataan-prabowo-gerindra-pdip-ungkap-hubungan-partai-kakak-adik-kompas-siang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/lifestyle/606949/warung-sambal-ikan-tongkol-mbak-ju-kuliner-legendaris-surabaya-sejak-1974
Transkrip
00:00Kita ke informasi kuliner saudara yang datang dari warung nasi sambal ikan tongkol yang menjadi salah satu kuliner legendaris dan banyak diburu penikmat kuliner di kota Surabaya, Jawa Timur.
00:12Warung yang sudah buka sejak tahun 1974 ini memiliki sambal yang pedas, lauk ikan dan juga telur ikan tongkol yang menjadi ciri khas dan selalu dicari pelanggannya.
00:24Kira-kira seperti apa ya nikmatnya? Berikut liputannya untuk Anda.
00:30Kota Surabaya dikenal sebagai kota yang memiliki banyak kuliner khasnya.
00:38Salah satunya warung samblan tongkol Mbak Ju yang berada di tengah pasar Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur.
00:47Meski tempatnya tersembunyi, namun setiap hari warung yang sudah buka sejak tahun 1974 ini selalu ramai dikunjungi.
00:56Sajian khas warung yang kini dikelola generasi ketiga ini adalah sambal pedas, ikan dan telur ikan tongkol serta telur dadar atau telur ceploknya.
01:08Menurut pengunjung, sambal yang pedas dengan lauk ikan tongkol, teri, daun ketela rebus, ditambah telur ikan tongkol, sangat nikmat.
01:17Sambalnya itu mentah segar ya, terus ikannya itu juga enak, sambalnya sih pedas banget.
01:26Ini baru pertama kali nyoba ya sebenarnya?
01:29Iya baru pertama kali nyoba, lihat di internet, terus lagi liburan ke sini, langsung mau ke sini.
01:35Tadi beli isinya apa aja mbak, lauknya?
01:39Isinya itu ada ikan tongkol, sayur rebus, sambal, telur ikan, sama ikan teri.
01:47Menurut mbak gimana? Enak? Enaknya maunya?
01:50Iya enak semuanya enak.
01:52Mantap mas, campurnya mantap.
01:54Lagi.
01:55Lagi ya?
01:55Sayurnya pas sama sambalnya, mantap sama telur ikan tongkolnya.
02:04Maksudnya tau tempat ini dari mana?
02:05Apa memang sudah langgan dan sebelumnya?
02:07Udah pernah ke sini?
02:08Iya ke sini gitu sih mas taunya dari sosmed tadi, mas istri itu lah mas, penasaran pengen ke sini.
02:13Pemilik warung sambalan tongkol mengatakan, setiap hari bisa menghabiskan hingga 50 kg ras atau hampir 250 porsi.
02:31Sambal dan telur ikan tongkol menjadi ciri khasnya yang membuat banyak pelanggan yang ketagihan.
02:37Yang istimewa itu sambalnya sama telur ikan tongkol.
02:41Yang biasa dipesan sama pengunjung apa?
02:45Yang banyak dipesan?
02:47Kalau ikannya saya cuma tongkol sama telur, mesti itu aja, gak ada yang lain.
02:52Kalau dalam sehari bisa berapa porsi habis?
02:55Habisnya?
02:57Kalau itu gak bisa ngitung, kalau takaran beras itu 50 kg lebih lah.
03:0150 kg lebih?
03:02Iya, per hari.
03:03Untuk harga satu porsi nasi sambal tongkol ini, dijual mulai harga Rp19.000 hingga Rp22.000 tergantung lauk yang dipilih.
03:16Mahendra Triginanjar, Kompas TV Surabaya, Jawa Timur.

Dianjurkan