Gerindra Kota Semarang Buka Pendaftaran Bacaleg 2024
  • tahun lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - DPC Partai Gerindra Kota Semarang, Jawa Tengah, membuka pendaftaran bagi masyarakat dan kader yang ingin maju sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) 2024. Pendaftaran ini dibuka mulai tanggal 9 hingga 20 Maret 2023. Sejak dibuka, selain enam anggota dewan Gerindra Kota yang mendaftar kembali, masyarakat yang mendaftar mayoritas adalah kader-kader muda dari sayap Partai Gerindra, salah satunya kader Tunas Indonesia Raya (Tidar).

Nunung Sriyanto, pengurus DPC Gerindra Kota Semarang menegaskan, pihaknya sangat mengapresiasi keberanian kader muda sayap Partai Gerindra yang ikut pendaftaran bacaleg Pemilu 2024. Diharapkan kader-kader muda yang mendaftar menjadi bacaleg bisa menambah kursi Gerindra Kota Semarang yang ditargetkan memperoleh 12 kursi.

"Diharapkan, bisa lolos yang anak-anak muda. Karena mereka adalah tumpuan daripada Partai Gerindra di Kota Semarang," kata Nunung Sriyanto.

Salah satu alasan kader muda ingin menjadi legislatif yaitu untuk membesarkan partai dan bergerak untuk masyarakat.

"Dalam Pemilu 2024 ini, kalangan milenial yang katanya nanti adalah pemilih terbanyak agar suaranya dapat kita sampaikan karena kita juga mewakili teman-teman tersebut," ucap Arya Setya Novanto, bacaleg dari kader Tidar.

Selain kader dari sayap Partai Tidar, banyak juga kader dari sayap Partai Gerindra lain yang ikut dalam pendaftaran bacaleg seperti Satria, Pira, Gemira dan masyarakat umum lainnya.

#gerindra #pemilu2024 #bacaleg

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/388549/gerindra-kota-semarang-buka-pendaftaran-bacaleg-2024
Dianjurkan