Skip to playerSkip to main contentSkip to footer
  • 2 days ago
Pemprov Jakarta Siagakan 600 Pompa Air untuk Atasi Banjir
Transcript
00:00Jakarta Pramono Anung meninjau pengerukan kali irigasi di kawasan Cakung,
00:05perbatasan Bekasi Jakarta Timur, pada Senin pagi 7 Juli.
00:09Pengerukan tersebut disampaikan Pram sebagai langkah prioritas pencegahan
00:13dan memitigasi banjir yang terjadi beberapa waktu terakhir di sejumlah titik di Jakarta.
00:20Pramono menyebut, pemerintah Provinsi Jakarta melalui Dinas Sumberdaya Air
00:24telah menyiagakan lebih dari 600 pompa untuk menangani banjir yang terjadi
00:29karena curah hujan yang begitu tinggi.
00:32Pramono juga mengklaim banjir, khususnya di daerah Kebonpala, Jakarta Timur,
00:36secara perlahan mulai surut.
00:41Dan sejak tadi malam praktis satu persatu wali kota Jakarta Utara, Jakarta Timur,
00:47Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, saya kontrol satu-satu
00:50sampai dengan jam 3 pagi pun kami masih berkomunikasi.
00:54Dan Alhamdulillah kalau melihat apa yang dilakukan di Jakarta,
00:59sekarang ini banjir tinggal sedikit ada di Jakarta Timur.
01:04Pada kesempatan tersebut, Pramono Curhat mengaku belum sempat tidur
01:08dari minggu malam hingga saat ini karena berkoordinasi menangani banjir Jakarta.
01:14Pihak Pemprov juga menyebut telah berkoordinasi dengan para wali kota
01:17untuk memastikan sejumlah bantuan di lokasi banjir
01:21seperti penggunaan perahu karet dan beberapa logistik lain.
01:24Dari Jakarta, Asfal Muhammad, Irfan Hardiansyah, Kantor Berita Antara, Muartakan.

Recommended