Kata Yusril Jika Prabowo Tetap Pilih Gibran Jadi Cawapres Manfaatkan Putusan MK
  • 6 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra mengatakan putusan Mahkamah Konstitusi ihwal batas usia capres dan cawapres kontroversial.

Meski begitu, jika Prabowo Subianto tetap mengusung Gibran Rakabuming sebagai bakal cawapres memanfaatkan putusan MK, ia dan partainya tetap berkomitmen mendukung.

Hal ini disampaikan Yusril saat ditemui di kediaman Prabowo, pada Selasa (17/10/2023).

"Pak Gibran mengatakan saya maju memanfaatkan keputusan ini dan itu dibawa ke dalam rapat dan kita kemukakan pandangan. Kalau itu diambil keputusan oleh Koalisi Indonesia Maju ya keputusan itu ditaati oleh semua termasuk oleh PBB," ujar Yusril.

Lebih lanjut, Yusril akan melakukan mencari solusi jika pasangan Prabowo dan Gibran tetap diusung koalisi sehingga tidak menimbulkan kontroversi.

"Saya akan mencari jalan keluarnya," ujarnya.

Baca Juga Yusril Tegaskan PBB Patuhi Keputusan Koalisi, Meski Prabowo Pilih Gibran Jadi Cawapres di https://www.kompas.tv/nasional/452984/yusril-tegaskan-pbb-patuhi-keputusan-koalisi-meski-prabowo-pilih-gibran-jadi-cawapres

#prabowo #gibran #yusrilihzamahendra

Video Editor: Lintang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/453129/kata-yusril-jika-prabowo-tetap-pilih-gibran-jadi-cawapres-manfaatkan-putusan-mk
Dianjurkan