Jawa Barat dan Jawa Tengah Kembali Masuk Zona Merah Corona
  • 3 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Protokol kesehatan memang wajib diterapkan di mana saja karena penularan corona masih terjadi.

Bahkan, Jawa Tengah dan Jawa Barat kembali menyumbang zona merah setelah tiga pekan terbebas dari zona merah corona.



Berdasarkan data Satgas Covid-19 per 2 Mei 2021, dua kota di Jawa Barat dan Jawa Tengah termasuk dalam 14 kabupaten dan kota di Indonesia yang masuk dalam zona merah corona.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito mengingatkan kembali masyarakat agar disiplin menerapkan protokol kesehatan dan menghindari untuk bepergian.



Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.