Zona Merah Corona di Jawa Tengah Bertambah

  • 4 tahun yang lalu
TEMANGGUNG, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyebutkan bahwa wilayah Jateng yang saat ini masih dalam zona merah corona atau Covid-19 bertambah lagi dua kabupaten.

Total wilayah zona merah corona di Jawa Tengah menjadi lima kabupaten.



Sebelumnya, Ganjar Pranowo menyebutkan bahwa di Jawa Tengah terdapat tiga kota/kabupaten yang masuk dalam zona merah corona, yakni Semarang, Demak, dan Kabupaten Magelang.

Namun, perkembangan data menyebutkan bahwa wilayah Kendal dan Temanggung juga masuk dalam zona merah corona.

Ganjar Pranowo mengimbau kepada daerah-daerah tersebut untuk melakukan rapid test corona secara massal dan yang menunjukkan hasil reaktif untuk segera dilakukan tes PCR.



Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.

Dianjurkan