Tenaga Medis Corona Disambut Warga: Selamat Datang Pahlawan

  • 4 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Puluhan warga Kampung Baciro, Yogyakarta, menyambut kedatangan tenaga medis di Pusdiklat Kemendagri yang dijadikan tempat persinggahan sementara tim medis corona.

Mereka berdiri dengan jarak agar tidak terlalu dekat. Para warga juga tampak mengenakan masker.

Warga bertepuk tangan menyambut kedatangan para tenaga medis corona, yang dibalas pula dengan lambaian tangan dari dalam mobil.

Warga Kampung Baciro, Yogyakarta, berinisiatif menyambut dan memberi dukungan untuk tenaga medis yang tiba di tempat persinggahan sementara di Pusdiklat Kemendagri, Baciro, Yogyakarta.

Kapasitas Pusdiklat Kemendagri di Baciro ini mampu menampung sekitar 150 orang.

Penyediaan lokasi tinggal sementara ini sebagai bentuk dukungan kepada tim medis agar bisa berkonsentrasi dalam menjalankan tugas.

Sekaligus mengantisipasi penolakan warga terhadap para tenaga medis corona di lingkungan tempat tinggal mereka.

Kebersihan dan kesehatan di lokasi tinggal sementara tim penanganan virus corona sesuai standar Kementerian Kesehatan.

Dianjurkan