Usai Menyantap Nasi Boks, Puluhan Warga Keracunan Massal

  • 19 hari yang lalu
BREBES, KOMPAS.TV - Puluhan warga dilarikan ke rumah sakit akibat keracunan massal di Desa Kubangjati, Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

70 orang di Desa Kubangjati, Kecamatan Ketanggungan, Kabupaten Brebes, mengalami mual hingga pusing, usai menyantap nasi boks dalam sebuah acara pengajian di rumah warga.

Sedikitnya 36 orang dirawat di RSUD Insinyur Soekarno Ketanggungan, enam orang di Rumah Sakit Dera Asyifa, lima orang di Puskesmas Ketanggungan, dan 24 orang rawat jalan.

Bahkan beberapa pasien terpaksa harus menjalani perawatan di lorong bangsal rumah sakit, hingga diinfus diluar gedung rumah sakit.

Sementara pasien yang kondisinya tidak membutuhkan penanagan rawat inap, diperbolekan pulang.

"Sakit perut terus sakit kepala, pusing, itu karena keracunan tadi," tutur Tohid, Pasien Keracunan.

"Keluhan utamanya ya mules, mual, muntah, kemudian BAB cair, demam, pusing, lemas bahkan ada yang dehidrasi. Kebanyakan orang dewasa," jelas Sigit Arumtara, dokter RSUD Ir Soekarno Ketanggungan.

Kejadian berawal pada Jumat (17/05/2024) siang, usai diadakan kegiatan jamiyahan perempuan atau pengajian di salah satu rumah warga. Setelah kegiatan selesai dibagikan makanan berupa nasi kotak dengan menu telor bulat dan sayur tahu.

#keracunan #makanan #massal



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/509469/usai-menyantap-nasi-boks-puluhan-warga-keracunan-massal