Keracunan Massal, Polisi Periksa Penyedia Makanan

  • 3 tahun yang lalu
TAKALAR, KOMPAS.TV - Lima orang saksi dimintai keterangan oleh polisi pasca keracunan massal di kabupaten Takalar Sulawesi Selatan yang menyebabkan satu orang meninggal dunia. Dari lima orang saksi dua diantaranya pemilik katering. Polisi juga mengamankan sampel makanan yang disantap warga saat hajatan untuk di uji laboratorium.

Lima orang saksi yang dimintai keterangan yakni pihak yang menggelar hajatan korban dan pemilik katering. Petugas juga mengamankan barang bukti berupa sampel makanan diantaranya berbagai jenis kue dan sisa nasi kotak yang dibagikan ke warga saat acara takziah. Uji laboratorium akan dilakukan kepolisian polres Takalar untuk mengetahui kandungan zat dari makanan yang dikonsumsi warga. Selain uji sampel makanan polisi juga memeriksa sampel darah korban yang menjalani perawatan intensif.

Dari pengakuan pemilik katering sempat menyantap hidangan yang disajikan diacara takziah. Kejadian ini baru pertama kali dialami sejak usahanya berdiri 10 tahun lalu.

#keracunan

#katering

#heboh

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/218155/keracunan-massal-polisi-periksa-penyedia-makanan