Menteri Haji Arab Sebut 120 Ribu Jemaah Indonesia akan Gunakan Fasilitas Fast Track

  • 8 days ago

Menteri Haji dan Umrah Kerajaan Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah mengatakan sebanyak 120 ribu jemaah haji Indonesia akan menggunakan layanan fast track menuju ke Makkah.

 

Hal ini disampaikan usai bertemu dengan Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin di Istana Wapres, Jl. Medan Merdeka Selatan No. 6, Jakarta, Selasa (30/4/2024).

 

Fast track adalah upaya untuk memperluas layanan Thariq Makkah. Yaitu jemaah akan mendapatkan layanan keimigrasian Saudi Arabia yang dilaksanakan di Tanah Air.

 

Sehingga jemaah ketika tiba di Arab Saudi sudah tidak perlu diperiksa lagi.

 

Reporter : Binti Mufarida

Produser: Reza Ramadhan

Recommended