Hasil Survei CSIS Elektabilitas Anies, Prabowo, Ganjar Pascadebat Capres Pertama

  • 4 bulan yang lalu
KOMPAS.TV - Center for Strategic and International Studies (CSIS) merilis survei elektabilitas pasangan capres cawapres pasca-debat perdana capres.

Dalam survei, responden diberi pertanyaan jika saat ini sedang berada di bilik suara, siapa yang akan dipilih sebagai presiden dan wakil presiden 2024 - 2029?

Hasilnya Prabowo-Gibran unggul dengan elektabilitas 43,7 persen.

Di posisi kedua, pasangan Anies - Muhaimin dengan elektabilitas 26,1 persen, kemudian Ganjar-Mahfud dengan 19,4 persen.

CSIS menyebut peta elektabilitas bisa berubah karena responden masih menunggu debat selanjutnya.

Baca Juga Psikolog Politik Analisis Strategi Gibran yang Pengaruhi Muhaimin dan Mahfud MD di Debat Cawapres di https://www.kompas.tv/video/471563/psikolog-politik-analisis-strategi-gibran-yang-pengaruhi-muhaimin-dan-mahfud-md-di-debat-cawapres

#surveielektabilitas #aniesbaswedan #prabowosubianto #ganjarpranowo

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/472475/hasil-survei-csis-elektabilitas-anies-prabowo-ganjar-pascadebat-capres-pertama

Dianjurkan