Harga Cabai Mulai Naik Dampak Kemarau

  • 7 bulan yang lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Musim kemarau yang cukup panjang kini mulai terdampak pada harga cabai. Di Makassar, Sulawesi Selatan, harga cabai mulai mengalami kenaikan.

Di pasar tradisional Pabaeng-Baeng Makassar, harga cabai rawit yang sebelumnya dijual 30 ribu rupiah perkilogram kini menjadi 40 ribu rupiah perkilogram.

Untuk cabai keriting yang dulunya dijual dengan harga 20 ribu rupiah perkilogram kini naik menjadi 35 ribu rupiah perkilogram. menurut pedagang, selain faktor kurangnya pasokan dari distributor juga faktor kondisi kemarau.

#akibatkemarau

#hargacabai

#pedagang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/453431/harga-cabai-mulai-naik-dampak-kemarau