Bobby Nasution Tagih Rp 21 Miliar ke Kontraktor Proyek Lampu Pocong di Medan
  • 11 bulan yang lalu
MEDAN, KOMPAS.TV - Wali Kota Medan Bobby Nasution minta proyek pembangunan lampu jalan atau proyek lampu pocong di sejumlah ruas kota Medan dihentikan.

Dari hasil pemeriksaan inspektorat, proyek tersebut dianggap gagal.

Pemkot Medan pun minta Rp 21 miliar dikembalikan kontraktor.

"Pertama saya sampaikan anggaran untuk pengerjaan lampu pocong ini ada yang bilang ratusan miliar, bukan totalnya Rp 25 miliar. Yang sudah dibayarkan ke pengerja Rp 21 miliar. Jadi hari ini saya tugaskan Rp 21 miliar itu harus dikembalikan,"minta Bobby.

Baca Juga Wali Kota Medan, Bobby Nasution Hentikan Paksa Konvoi Motor Resahkan Warga di https://www.kompas.tv/article/398872/wali-kota-medan-bobby-nasution-hentikan-paksa-konvoi-motor-resahkan-warga

Proyek lampu pocong yang seharusnya selesai akhir Desember 2022 ini malah mangkrak hingga awal bulan Mei 2023.

Bobby menilai proyek tersebut gagal, karena melanggar sejumlah aturan di antaranya jumlah lampu yang terpasang, jenis material, jarak antar lampu tak sesuai kontrak.

"Materialnya, speksifikasinya jarak antar lampunya itu banyak sekali yang tidak sesuai dengan speksifikasi. Yang harus mengembalikan para kontraktor akan ditagih. Kalau yang harus bongkar, adalah pemilik dari bangunan itu sendiri,"ujar Bobby.

Video Editor: Galih

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/405309/bobby-nasution-tagih-rp-21-miliar-ke-kontraktor-proyek-lampu-pocong-di-medan
Dianjurkan