Diguyur Hujan Deras, Jembatan di Banjarnegara Putus Hingga Tebing Longsor di Kulonprogo
  • 2 tahun yang lalu
BANJARNEGARA, KOMPAS.TV - Hujan lebat yang mengguyur Banjarnegara, Jawa Tengah menyebabkan sebuah jembatan putus dan tebing longsor hingga menutup jalan.

Jembatan penghubung Desa di Karangnangka, Banjarnegara, Jawa Tengah ini putus akibat air sungai yang meluap.

Air sungai meluap, setelah wilayah itu diguyur hujan deras selama beberapa jam.

Sebuah tebing di Desa Sokaraja, Kecamatan Pagentan, longsor hingga menutup setengah badan jalan.

TNI, Polri, dan relawan bahu-membahu menyingkirkan material longsoran.

Baca Juga Diguyur Hujan Deras, 4 Desa Hingga Jalan Trans-Sulawesi Terendam Banjir! di https://www.kompas.tv/article/289875/diguyur-hujan-deras-4-desa-hingga-jalan-trans-sulawesi-terendam-banjir

Tebing setinggi 50 meter di Pedukuhan Plampang Dua, Kalirejo, Kulonprogo yang longsor pada Kamis (19/05) malam, hingga Sabtu (21/05) pagi belum dibersihkan.

Jalan akses yang tertutup longsor pun membuat aktivitas warga terganggu.

Warga tak bisa membersihkan material longsor dengan alat seadanya, karena longsoran yang menutupi jalan sepanjang 50 meter itu tingginya mencapai 6 meter.

Butuh alat berat untuk membersihkan material tersebut, namun belum ada tindakan dari pemerintah setempat, sementara warga terpaksa memutar jauh hingga 5kilometer untuk beraktivitas.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/291206/diguyur-hujan-deras-jembatan-di-banjarnegara-putus-hingga-tebing-longsor-di-kulonprogo
Dianjurkan