Arus Lalu Lintas Dari Pintu Masuk Malang Ramai
  • 2 tahun yang lalu
MALANG, KOMPAS TV-Dari pantauan arus lalu lintas di simpang empat Karanglo yang merupakan pintu masuk ke kota batu dan Kota Malang ini terlihat arus lalu lintas masih cukup ramai. Kendaraan roda empat dengan plat nomor luar Kota Malang ini cukup mendominasi arus lalu lintas di libur lebaran hari kedua kali ini.

Kanit Regident Polres Malang Iptu Gana Dhirotsaha menyampaikan bahwa dari pantauan di lapangan peningkatan arus kendaraan mulai terjadi di hari kedya lebaran. Sejak siang hari arus kendaraan yang masuk ke Kota Malang dan Kota Batu cukup signifikan. Namun untuk malam hari, arus lalu lintas didominasi oleh kendaraan yang keluar dari Kota Batu.

"Dari pantauan di simpang empat Karanglo arus masih didominasi kendaraan roda 4 yang turun dari Kota Batu," terang Iptu Gana.

Di hari kedua libur lebaran kali ini, dari tiga pintu keluar tol, tercatat 5256 kendaraan yang masuk ke Malang. Meksi terjadi peningkatan, namun arus lalu lintas masih teepantau lancar.

#mudiklebaran

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/286109/arus-lalu-lintas-dari-pintu-masuk-malang-ramai
Dianjurkan