Selamatkan Wanita yang Hendak Bunuh Diri, Sopir TJ dapat Piagam dan Emas

  • 2 tahun yang lalu
Seorang sopir TransJakarta melakukan aksi heroik menyelamatkan seorang perempuan yang hendak melakukan percobaan bunuh diri. Khaerun sopir TransJakarta jurusan Pluit-Pinang Ranti tergerak untuk turun dari bus TransJakarta yang ia kemudikan saat melihat seorang perempuan berdiri di pinggir fly over di Jakarta Barat yang diduga hendak melakukan percobaan bunuh diri.



Dengan penuh keberanian dan kesabaran, pria yang sudah bertahun - tahun mengabdikan diri di TransJakarta tersebut membujuk ibu tersebut untuk mengurungkan niatnya melompat dari jembatan tersebut.



Saat perempuan tersebut lengah, sopir trans jakarta tersebut berhadil mendekap dan membawa ke tempat aman. Percobaan bunuh diri itu pun berhasi di gagalkan. Belum diketahui apa motif perempuan tersebut melakukan upaya bunuh diri.



Atas aksi terpujinya itu, Khaerun diberikan penghargaan dari Perum PPD, selaku mitra operator bus Transjakarta yang merupakan tempat Khaerun bekerja. Piagam dan emas 5 gram pun diberikan secara langsung oleh Direktur Perum PPD Pande Putu Yasa.



Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.


Selamatkan Wanita yang Hendak Bunuh Diri, Sopir TJ dapat Piagam dan Emas