Fosil Jejak Kaki Jadi Bukti Migrasi Awal Manusia ke Amerika

  • 3 years ago
NEW MEXICO, AMERIKA SERIKAT — Fosil jejak kaki manusia yang baru-baru ini ditemukan oleh para peneliti di New Mexico menjadi bukti konklusif tentang migrasi paling awal manusia prasejarah ke Amerika.


Studi ini dilakukan oleh para peneliti dari Bournemouth University di Inggris dan telah dipublikasikan di jurnal Science pada 24 September lalu.


Sebelumnya, para peneliti masih belum bisa menentukan bagaimana dan kapan tepatnya waktu migrasi manusia prasejarah ke Amerika pertama kali.


Namun, fosil jejak kaki yang ditemukan di New Mexico akhirnya mengungkapkan bahwa manusia tiba di Amerika setidaknya 7.000 tahun lebih awal dari yang diperkirakan sebelumnya.




SOURCES: Live Science, BBC, Science
https://www.livescience.com/earliest-conclusive-evidence-found-of-humans-in-the-new-world
https://www.bbc.com/news/science-environment-58638854
https://www.science.org/doi/10.1126/science.abg7586

Recommended