AI Microsoft Bantu Anak Tunanetra Bergaul

  • 2 years ago
BRISTOL, INGGRIS — Microsoft baru-baru ini berhasil mengembangkan teknologi Artificial Intelligence (AI) yang bisa membantu anak-anak tunanetra lebih mudah berteman.


Dinamakan PeopleLens, teknologi AI ini berupa perangkat yang dikenakan pada kepala dan bisa memberitahu penggunanya nama-nama individu yang berbicara di hadapannya, seperti dilansir dari situs resmi Microsoft.


Pengembangan teknologi ini didasarkan pada hipotesis bahwa banyaknya kesulitan interaksi sosial yang dialami anak-anak tunanetra.


Karena itulah, PeopleLens akan membantu penggunanya memahami dengan baik posisi maupun jarak orang-orang yang berbicara dengan mereka.


Selain membantu anak-anak tunanetra lebih mudah berteman, Microsoft mengklaim bahwa teknologi ini juga bisa menjadi cara untuk mengembangkan kompetensi dan kepercayaan diri dalam interaksi sosial.




SOURCES: Microsoft, YouTube / Microsoft Research
https://www.microsoft.com/en-us/research/blog/peoplelens-using-ai-to-support-social-interaction-between-children-who-are-blind-and-their-peers/
https://www.microsoft.com/en-us/research/publication/peoplelens/
https://www.youtube.com/watch?v=astmNfJHT4A

Recommended