Langgar Jam Operasional, Supermarket di Merauke Ditutup Paksa

  • 3 tahun yang lalu
MERAUKE, KOMPAS.TV - Dinilai melanggar ketentuan PPKM mikro, sebuah supermarket di Kota Merauke ditutup oleh petugas gabungan dari TNI, Polri, dan Satpol PP.

Penutupan dilakukan setelah supermarket tetap buka hingga di atas pukul 21.00 WIT sesuai dengan surat edaran Bupati Merauke.

Awalnya petugas gabungan hanya ingin memberikan teguran keras. Tetapi karena pihak supermarket tidak kooperatif, tim gabungan lantas memberikan sanksi tegas dengan menutup paksa supermarket.

Selain itu, petugas juga memberikan teguran ke sejumlah warga yang tidak menggunakan masker.

Sementara di Parepare, Sulawesi Selatan, lima kafe dan rumah makan diberikan sanksi berupa teguran setelah kedapatan melanggar jam malam dengan buka sampai di atas pukul 20.00 WITA.

Petugas akan memberikan sanksi administratif jika kelima kafe ini kembali melanggar peraturan jam malam.

Tim satgas tindak Covid-19 Kota Solo, Jawa Tengah, juga menutup warung makan angkringan dan kafe yang melanggar jam PPKM darurat.

Petugas juga mendapati sekelompok anak muda yang nekat berkumpul di luar rumah saat PPKM darurat diberlakukan.

Mereka digelandang ke Mapolresta untuk didata dan diberi peringatan.

Dianjurkan