Gerhana Bulan Total Terlihat Di Manado

  • 3 tahun yang lalu
MANADO, KOMPAS.TV - Peristiwa alam berupa gerhana bulan total atau super blood moon terlihat di Kota Manado - Sulawesi Utara. Gerhana bulan total kali ini terpantau jelas sejak sore hingga malam hari, karena didukung oleh cuaca cerah.

Gerhana bulan total atau super blood moon terlihat di Kota Manado- Sulawesi Utara pada 26 Mei 2021, sejak sore hingga malam hari.

Peristiwa alam yang tak lazim terjadi setiap tahun ini, bisa terpantau dengan jelas dari seluruh titik di Kota Manado serta di 15 kabupaten dan Kota Se-Sulawesi Utara, karena didukung cuaca yang cerah.

Momen terjadinya gerhana bulan total ini bisa diamati dengan mata telanjang manusia, bahkan tanpa alat bantu seperti teropong.

Salah satu titik pemantauan gerhana bulan total berlangsung di Kantor Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika Stasiun Geofisika Manado pusat gempa regional 10 di Kelurahan Winangun-Manado.

Kepala Stasiun Geofisika Manado Bmkg Tony Agus Wijaya mengatakan gerhana bulan adalah peristiwa terhalangnya cahaya matahari oleh bumi, sehingga tidak semuanya sampai ke bulan. Gerhana bulan total terjadi saat posisi matahari-bumi-bulan sejajar.

Peristiwa gerhana bulan total ini, sebelumnya pernah teramati di indonesia pada 31 januari 2018 yang lalu, dan diprediksi gerhana bulan total yang akan datang dapat diamati lagi di indonesia pada 8 Oktober 2033 nanti.

#kompastvmanado #gerhanabulantotal #manado

YANNEMIEKE SINGAL / KOMPAS TV MANADO SULAWESI UTARA

Saksikan Siaran Kompastv :

Chanel 46 UHF

Fb : Kompastv Manado

Yt : Kompastv Manado

Alamat Studio Kompastv Manado

Jl.Anugerah No.08 Kelurahan Winangun

Kecamatan Malalayang, Kota Manado

Sulawesi Utara