Tanggal 6-17 Mei KAI DAOP 4 Semarang Tidak Beroperasi

  • 3 years ago
PT KAI DOAP 4 Semarang tidak beroperasi selama tanggal 6-17 Mei 2021, saat tanggal tersebut hanya beroperasi kereta api barang atau logistik dan KA Kedungsepur jurusan stasiun Semarang Poncol-stasiun Ngrombo Purwodadi

Pelarangan mudik yang diberlakukan satgas penanganan covid-19 pada 6-17 Mei 2021 berimbas pada jadwal operasional kereta api yang berada di jalur Pantura Jawa Tengah

Manajer Humas PT KAI DAOP 4 Semarang Krisbiyantoro Senin siang mengatakan PT KAI DAOP 4 Semarang tidak menjual tiket kereta api dan tidak beroperasi untuk perjalanan jarak jauh sementara untuk jarak dekat hanya kereta api Kedungsepur jurusan stasiun Semarang Poncol-stasiun Ngrombo Purwodadi yang boleh beroperasi karena jurusan tersebut masuk dalam pengecualian aturan larangan mudik, untuk operasional kereta api barang atau logistik di daop 4 semarang tetap beroperasi

Sementara dalam memasuki masa pra pelarangan mudik jumlah penumpang kereta api belum menunjukan peningkatan signifikan, di tanggal 26 April 2021 okupansi kereta api sekitar 31 persen, tanggal 27 April okupansi kereta api berkisar 11 persen, tanggal 28 April okupansi kereta api 6 persen, kemudian saat memasuki 4 Mei nanti okupansi kereta api 5 persen, serta tanggal 5 April okupansinya 6 persen

Recommended