Jemput dari Hotel, Dubes RI di Inggris: Timnas Bulu Tangkis Indonesia Pulang Bermartabat
  • 3 tahun yang lalu
Tim bulu tangkis Indonesia, hari Minggu (21/3) waktu Inggris bersiap untuk perjalanan pulang ke tanah air pasca insiden dipaksa mundur dari ajang All England. Duta Besar Indonesia untuk Inggris Desra Percaya menjemput kontingen bulu tangkis Indonesia di Birmingham saat akan menuju ke kota London yang selanjutnya terbang menuju Jakarta.

 

Kepulangan tim Indonesia dipercepat karena hasil tes swab PCR yang sudah keluar sebagai syarat melakukan perjalanan. Seharusnya, tim bulu tangkis Indonesia baru dapat kembali ke Indonesia pada 23 Maret mendatang setelah melakukan karantina selama 10 hari.



Menurut jadwal, tim bulu tangkis Indonesia akan tiba di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten pada hari Senin (22/3) malam.



Pasca insiden tersebut, Duta Besar Indonesia untuk Inggris/ Desra Percaya angkat bicara. Desra sebagai perwakilan pemerintah Indonesia memberikan dukungan moril bagi para atlet kita yang saat ini dirundung kekecewaan dan berharap otoritas olahraga nasional melakukan pengkajian yang tepat dan terukur terhadap inisiden dipaksa mundur.
Jemput dari Hotel, Dubes RI di Inggris: Timnas Bulu Tangkis Indonesia Pulang Bermartabat
Dianjurkan