Lukai Petugas, Kaki Dua Pelaku Curanmor Ditembak

  • 3 tahun yang lalu
MALANG-KOMPAS.TV-Sat Reskrim Polresta Malang Kota menangkap dua pelaku curanmor di Kota Malang.

Adalah S dan W, dua warga Pasuruan yang video penangkapannya baru saja viral di media sosial.

Kedua pelaku ditangkap petugas di Jalan Danau Kerinci Raya Sawojajar, Rabu (24/02/2021).

Karena melukai petugas, kedua kaki pelaku pun ditembak.

"Karena melukai petugas, maka dilakukan tindakan tegas dan terukur" kata Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Leonardus Simarmata, Kamis (25/02/2021).

Leonardus menambahkan kepolisian akan menindak tegas pelaku curanmor.

Hal ini karena pelaku curanmor kerap meresahkan masyarakat karena dalam beraksi juga membawa senjata tajam.

Selain menangkap pelaku, polisi turut menyita sejumlah barang bukti.

Mulai dari dua sepeda motor, sejumlah kunci T, hingga celurit.

#pelakucuranmor