Hut Pemprov Kaltim Ditengah Pandemi Covid-19
  • 3 tahun yang lalu
SAMARINDA, KOMPAS.TV - Adanya pandemi covid-19 tidak mengurungkan niat Pemprov Kaltim untuk tetap merayakan hut Provinsi Kaltim. Perayaan hut kali ini juga sangat dibatasi, selain dengan membatasi jumlah tamu undangan, pihak panitia juga membatasi agenda dalam perayaan hut Provinsi Kaltim yang ke-64 tahun.

Sementara agenda besar seperti malam penghargaan, syukuran dengan mengundang artis, lomba olahraga berprestasi, festival seni dan budaya dan jalan sehat bersama tahun ditiadakan demi mengendalikan angka peningkatan covid-19.

Dalam teknis penerapan protokol kesehatan pada pelaksanaan agenda hut Provinsi Kaltim ke-64, Jauhar menghimbau agar undangan forum koordinasi pimpinan daerah yang hadir tidak beserta istri atau suami, guna membatasi kerumunan. Selain itu, petugas kesehatan tetap hadir dan dengan mematuhi protokol kesehatan seperti menyediakan termogen, handsanitizer dan masker.

#HutPemrpovKaltim#MembatasiUndangan#ProtokolKesehatan