Perusahaan ini ‘pekerjakan’ Llama-Alpaca untuk bawa kebahagiaan pegawai - TomoNews
  • 4 years ago
SOURCES: Ruptly TV, SCMP
https://www.ruptly.tv/en/videos/20201002-030-Its-alpaca-time-adorable-pet-brings-joy-and-novelty-into-Chinese-office
https://www.youtube.com/watch?v=sFQb2sjqDFs

WUXI, CHINA — Sebuah perusahaan produksi video di Wuxi, ‘mempekerjakan’ seekor huarizo, campuran antara Llama dan Alpaca bernama Tuo Baiwan, untuk menghibur rekan kerjanya di kantor, dilaporkan oleh South China Morning Post.

Pekerjaan Tuo Baiwan setiap harinya berkeliling kantor untuk mendapatkan perhatian dan cemilan dari rekan kerja manusianya.

Sebagai gantinya Tuo Baiwan memberikan relaksasi dan senyuman bagi teman-teman kantornya.

“Baiwan memberikan kita banyak kebahagiaan dan menyembuhkan kami setiap hari,” ujar sang manager, Gao Tong, kepada Ruptly TV.

Menurut Gao, meskipun terkadang Tuo Baiwan nakal, usianya baru dua tahun tapi rekan kerjanya sangat mencintainya.

Selain berkeliling mendapatkan perhatian dari rekan kerja manusianya di kantor, kegiatan favorit Baiwan yang lain yaitu berjalan-jalan di luar kantor dan berguling-guling di rumput.

Perusahaan ini telah membuat video yang merekam kehidupan sehari-hari Tuo Baiwan dan ia menjadi bintang di Douyin.
Recommended