Robot Pintar Ini Bantu Tim Medis Dan Pasien Covid-19

  • 4 tahun yang lalu
Surabaya, KompasTV Jawa Timur. - Inilah Robot Pintar Nirkabel Spero, hasil inovasi tim dosen UK Petra Surabaya yang dihibahkan kepada Rumah sakit rujukan Covid-19 di Surabaya.

Robot Pintar Nirkabel ini bernama Spero yang dalam bahasa latin berarti harapan ini, sengaja dirancang para dosen untuk memudahkan pekerjaan Tenaga medis saat bertugas merawat Pasien Covid-19 tanpa harus berintaraksi atau kontak langsung dengan para pasien.

Robot ini dirancang khusus untuk dapat mengantarkan obat obatan maupun alat pelindung diri atau APD kepada banyak pasien Covid di ruang isolasi dengan dikendalikan dari jarak jauh menggunakan koneksi internet.

Tidak hanya itu, Robot ini juga dilengkapi dengan fitur video conference atau teknologi telekomunikasi interaktif yang dapat menghubungkan antar dokter dengan pasien ataupun keluarga pasien dengan pasien tanpa harus kontak langsung dari dekat.

Wah canggih yaa..



#Robot #Teknologi #Surabaya #Spero #Covid19 #Wireless #UKPetra



MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook : https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram : https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter : https://twitter.com/kompastvjatim

Dianjurkan