Seorang Dokter Meninggal Saat Isolasi Mandiri di Rumah

  • 4 tahun yang lalu
BANGKALAN, KOMPAS.TV Suasana duka kembali menyelimuti keluarga besar tenaga medis. Pasalnya seorang dokter di Puskesmas Kabupaten Bangkalan meninggal saat isolasi mandiri di rumahnya di Surabaya pada Jumat pagi (19/06).

Dokter tersebut adalah Anang Eka Kurniawan, seorang dokter umum, yang bertugas di Puskesmas Socah Kabupaten Bangkalan.

Ia merupakan kakak dari dr. Deny Dwi Yuniarto, yang bertugas di Puskesmas Kabupaten Sampang dan meninggal karena terpapar Covid-19 beberapa waktu lalu.

Selain adiknya, kedua orangtua dr. Anang, yang juga tanaga medis di Kabupaten Sampang, juga terkonfirmasi positif Covid-19 dan meninggal dunia.

Pasca peristiwa tersebut, dr. Anang memilih libur tidak bekerja di Puskesmas Socah selama 15 dan melakukan isolasi mandiri di rumahnya di Surabaya.

Ketua Ikatan Dokter Indonesia atau IDI Kabupaten Bangkalan, dr. Farhat Surya Ningrat mengaku tidak mengetahui penyebab meninggalnya dr. Anang, apakah terpapar virus corona atau tidak.

Hal ini dikarenakan tidak ada riwayat pemeriksaan kesehatan dr. Anang di Kabupaten Bangkalan.

dr. Anang memiliki tempat praktik di Kecamatan Socah Kabupaten Bangkalan, namun rumah praktiknya nampak sepi dan hanya ada petugas kebersihan.

#DokterMeninggal #Covid19 #Bangkalan #Surabaya

Dianjurkan