Merebaknya Wabah Corona, Pemerintah Daerah Ambil Langkah

  • 4 tahun yang lalu
KOMPAS.TV - Sejumlah wilayah di Indonesia kian berupaya mengantisipasi merebaknya wabah corona.

Sejumlah langkah pun diambil Pemerintah Daerah diantaranya dengan proaktif menjemput pasien hingga menyiapkan ruang isolasi khusus.


Wali Kota Bogor mengingatkan jajarannya untuk proaktif mencegah penyebaran virus corona.

Aparat harus siaga menjemput dan mengantar pasien hingga ke rumah sakit.

Peningkatan kewaspadaan terhadap virus corona juga dilakukan pihak universitas airlangga surabaya yang membentuk tim khusus.

8 orang terdiri dari ahli dan peneliti virus, ditugaskan untuk meneliti virus corona dan penanganan pasien .


Dari Kupang, komisi sembilan, DPR RI, menyerukan seluruh masyarakat Indonesia, agar jangan panik, menghadapi persoalan virus corona.

Komisi IX DPR RI juga, segera melakukan intervensi anggaran, apabila pemerintah membutuhkannya, untuk menangani masalah virus corona, di Indonesia.



Dianjurkan