Kisah Ahok Kembali Diangkat Dalam Film Anak Hoki

  • 5 tahun yang lalu
Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Kisah politisi yang juga mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama kembali diangkat dalam sebuah film berjudul Anak Hoki.

Film ini akan mengisahkan kehidupan keluarga dan pertemanan ahok atau yang saat ini dikenal sebagai BTP semasa remaja.

Dengan genre drama komedi film ini mengisahkan Ahok yang harus meninggalkan kampung halamannya untuk berkuliah di Jakarta.

Ia pun harus menghadapi dilema moral yang berbanding terbalik dengan apa yang diajarkan oleh ayahnya selama ini.

Sang adik, Harry Tjahaja Purnama yang menjadi produser membuat film ini agar ada film yang ringan dari sosok Ahok.

"Jadi dibuatlah cerita fiksi terinpirasi dengan ko Ahok, jadi kita ambil kisah remajanya aja ternyata kita juga nggak mau menyinggung permasalahan yang ada," kata Harry dikawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (18/2/2019).

Sebagai pemeran Ahok, Kenny Austin merasa harus berhati-hati dalam memainkan film ini karena Ahok merupakan sosok yang berpengaruh.

"Ya tantangan itu Ahok sendiri kan pengaruhnya besar jadi cara main saya harus hati-hati jangan terkesan keluar dari karakter Ahok yang asli," kata Kenny.

Selain Kenny pemain lain yang ikut terlibat ada Nadine Waworuntu, Lolox, Chris Laurent, Maia Estianty, Tamara Geraldine, Tina Toon, Fero Walandouw, dan Edric Tjandra.

Film ini akan tayang diseluruh bioskop di tanah air pada 21 Februari 2019. (*)

Dianjurkan