Sukses Populerkan Esport di Asian Games, Indonesia Rencanakan Masukan Pencak Silat di Olimpiade

  • 5 tahun yang lalu
Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUN-VIDEO.COM - Berhasil sukseskan penyelenggaraan Esport dalam Asian Games 2018, Indonesia akan berencana masukan Pencak Silat di Olimpiade.

Hal tersebut dinyatakan Menteri Pemuda & Olahraga, Imam Nahrawi dalam jumpa pers di kantor Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (11/2/2019).

"Esport dipertandingkan untuk pertama kalinya di Asian Games (2018 Jakarta-Palembang). Setelah ini, Esport akan terus dipertandingkan, baik di Asian Games, Sea Games, dan Olimpiade," kata Imam Nahrawi.

"Kita mendorong agar Pencak Silat masuk ke sport Olympic, kalau itu terjadi, maka kita di tahun 2032 seperti apa yang dicanangkan bapak presiden Jokowi, siap untuk jadi tuan rumah Olimpiade," tambah Imam Nahrawi.

Sebagaimana diketahui, Esport merupakan cabang olahraga baru yang dipertandingkan dalam status uji coba di Asian Games 2018 Jakarta-Palembang.

Olahraga tersebut merupakan pertandingan game digital melalui komputer desktop.

Game yang dipertandingkan pada Asian Games 2018 Jakarta-Palembang di antaranya: Arena of Valor (AOV), Clash Royale, League of Legends (LOL), Star Craft II, dan Hearth Stone.

Dianjurkan