Saat Menteri PUPR dan Menkeu Nyanyi "Aku Jatuh Cinta" Hibur Warga Ambon

  • 5 tahun yang lalu
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Nurcholis Majid

TRIBUN-VIDEO.COM - Riuh tepuk tangan memecah suasana di saung di tepi pantai Wainitu, di Dermaga Tawiri, Kota Ambon, Rabu (9/1/2019) sore.

Sambil di temani pemandangan matahari tenggelam, tiba-tiba saja Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani menaiki saung kecil tempat musisi memainkan alat musiknya.

Mengenakan kemaja berwarna putih Basuki tampak langsung mengambil pelantang suara, tidak mau kalah, Sri Mulyani juga langsung melakukan cek sound.

Setelah berunding keduanya sepakat membawakan satu tembang lawas berjudul "Aku Jatuh Cinta" milik Broery Marantika.

Layaknya penyanyi profesional, Sri Mulyani memulai melantunkan suara dengan nada rendah di awal lirik.

"Janganlah kau berkata benci// Bila hatimu tak sudi//Biarkanlah anganku// ikut bayang-bayangmu //Ke mana saja," demikian suara Sri Mulyani mematahkan keraguan orang yang semula menduganya tak bisa menyanyi.

Suaranya pun larut dengan suara debur ombak kecil air laut di Teluk Ambon kala itu.

"Di dalam hati ini sayang// Hanya namamu//
Bila hatimu tak sudi padaku//
Janganlah benci," tembang dua personel Elek Yo Band itu.

Diiringi alunan musik, kedua nya pun sempat terlihat beberapa kali memejamkan mata.

Meski tampil minim persiapan, kedua nya ternyata sukses menghibur pengungjung Pantai Wainitu sore itu.

"Ternyata pak menteri dan bu menteri bisa nyanyi ya, enak pula," ujar Ocha, pengungjung.

Lagu "Aku Jatuh Cinta" yang dibawakan keduanya pun berakhir dengan tepuk tangan riuh rendah dari para masyarakat Ambon yang menyaksikan penampilan keduanya.

"Terimakasih, cukup ya," kata Sri Mulyani, menutup penampilannya.

Dianjurkan