Tiga Hari Terakhir, Intensitas Gempa Gunung Agung Naik

  • 7 tahun yang lalu
Gempa vulkanik terus terjadi secara intens di Gunung Agung, Bali. Selama kurun waktu tiga hari terakhir, total gempa vulkanik per hari naik lebih dari dua kali lipat.

Berdasarkan pantauan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) di Pos Pengamatan Gunung Agung, terjadi gempa vulkanik dalam sekitar 600 kali dan gempa dangkal 300 kali.

Pada Sabtu (7/10) pagi, selama enam jam, gempa terjadi lebih dari 250 kali dengan magnitudo hingga 2,8.