Halaman Kodim Nunukan Disulap Jadi Kolam Renang

  • 8 tahun yang lalu
TRIBUNNEWS.COM, NUNUKAN - Menumpangi ban dalam mobil sebagai pelampung, Ernawati mencoba berenang di bagian kolam yang dalamnya mencapai 120 sentimeter.

Sesekali ia mengayunkan kaki dan tangannya untuk menggapai pinggiran kolam.

Murid kelas VI Sekolah Dasar ini, Senin (8/2/2016), mengisi liburan Imlek dengan teman sebayanya di Kolam Renang Tirta Gemilang, yang terletak persis di halaman Markas Kodim 0911/Nunukan.

Dengan biaya Rp 5.000, dia sudah bisa menikmati berenang sepuasnya di kolam itu.

Kodim 0911/Nunukan menyulap halaman depan markas menjadi tempat bermain anak.

Kolam renang menjadi tempat favorit yang selalu ramai dikunjungi anak-anak saat masa liburan.

Komandan Kodim 0911/Nunukan Letkol (Inf), Tagor Rio Pasaribu, mengatakan anak-anak yang memanfaatkan fasilitas tempat bermain dan kolam renang yang dibangun ini dikenakan biaya Rp 5.000 perorang.

“Dengan Rp 5.000 mereka bebas berenang sepuasnya sampai tempatnya tutup,” ujarnya.

Biaya Rp 5.000 itu dikumpulkan untuk perawatan kolam renang.

“Seminggu dua kali harus diganti airnya. Jadi uangnya buat ganti air. Karena kami mengambil airnya dari PDAM. Kalau kami beli mesin, malah semakin mahal,” ujarnya.

Namun, tarif Rp 0 alias gratis dikenakan kepada anak-anak anggota TNI Kodim 0911/Nunukan dan anak-anak di sekitar lingkungan ini.

“Kemudian kami juga menggratiskan anak yatim piatu. Silakan memanfaatkan kolam renang ini dengan gratis. Ini sudah menjadi komitmen kami,” katanya.

Tak kurang 30 persen dari jumlah pengunjung yang memanfaatkan fasilitas itu dengan gratis, pada saat liburan.

“Kalau lagi ramai, Jumat, Sabtu atau Minggu bisa sampai 100 orang yang masuk ke sini,” katanya.

Selain kolam renang yang disekat dengan kedalaman berbeda yakni 70 sentimeter dan 120 sentimeter, di tempat bermain ini juga tersedia plesetan, ayunan, tali keseimbangan dan sejumlah permainan lainnya. (*)

Dianjurkan