JOKOWI RESMIKAN PEMBANGUNAN REHABILITASI, DAN RENOVASI SARANA PENDIDIKAN DI KALIMANTAN TENGAH

  • kemarin
Presiden Joko Widodo meresmikan pembangunan, rehabilitasi dan renovasi sarana dan prasarana pendidikan di Provinsi Kalimantan Tengah pada Kamis, 27 Juni 2024.

Acara peresmian dipusatkan di Gedung Pascasarja Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangkaraya, Kota Palangkaraya.

Presiden Jokowi menjelaskan bahwa pembangunan, rehabilitasi dan renovasi fasilitas-fasilitas infrastruktur pendidikan di Kalimantan Tengah dilakukan selama tiga tahun pada 2020-2023. Selain di IAIN, pekerjaan mencakup berbagai infrastruktur pendidikan SD, SMP, maupun madrasah.

Rektor IAIN Palangkaraya, Ahmad Dakhoir berterima kasih kepada pemerintah yang telah membangun gedung di kampus yang dipimpinnya. Menurutnya, gedung setingkat tiga lantai tersebut akan bermanfaat untuk auditorium dan mengelola pendidikan di Pascasarjana yang jumlah mahasiswanya makin hari makin banyak.