Jokowi Ingin Produksi Beras di Kalimantan Tengah Surplus: Nanti Dibawa ke IKN

  • kemarin dulu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Jokowi menyatakan, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, adalah salah satu daerah penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN) yang punya peran penting, yakni memasok stok pangan ke IKN.

Hal tersebut diungkap Jokowi usai meninjau distribusi bantuan pompa di Desa Bapeang, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, Rabu (26/6/2024).

Jokowi berharap adanya pompa dapat meningkatkan produksi beras dan tidak terkena dampak kekeringan.

"Kalau nanti indeksnya naik dari yang biasanya panen satu kali jadi tiga kali artinya ada kelebihan produksi, dari situlah nanti akan dibawa ke IKN," kata Jokowi.

#jokowi #panenberas #ikn

Video editor: Agung Ramdani

Baca Juga Respons Istana usai Jokowi Dikritik Mahkamah Rakyat Luar Biasa di https://www.kompas.tv/video/517903/respons-istana-usai-jokowi-dikritik-mahkamah-rakyat-luar-biasa



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/advertorial/518103/jokowi-ingin-produksi-beras-di-kalimantan-tengah-surplus-nanti-dibawa-ke-ikn