Ibu-ibu Gelar Unjukrasa Kecurangan PPDB Di DPRD Jabar

  • kemarin dulu
Sejumlah ibu-ibu berdaster yang tergabung dalam Forum Masyarakay Peduli Pendidikan menggelar aksi unjuk rasa terkait PPDB 2024/2025 di depan kantor DPRD Provinsi Jawa Barat, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Senin 24 Juni 2024.

Aksi tersebut dilakukan karena banyaknya indikasi kecurangan penerimaan peserta didik baru (PPDB) di Jawa Barat tahun ini.

Massa juga menuntut pemerintah agar menambah jumlah sekolah khusunya SMA/SMK negeri, penambahan kuota untuk PPDB jalur afirmasi Keluarga Ekonomi Tidak Mampu (KETM) serta mengevaluasi proses PPDB yang dinilai masih banyak celah praktik jual beli kursi dan perpindahan domisili secara ilegal.

Video : Irfan Al-Faritsi
Editor : Kavin Faza