Anak Perempuan Bunuh Ayah Kandungnya di Jakarta Timur Ditangkap Polisi

  • kemarin dulu
KOMPAS.TV - Kurang dari 24 jam, Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, berhasil menangkap seorang perempuan berinisial KS, di Jalan Masjid Baitul Latif, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur.

KS diamankan karena diduga sebagai pelaku pembunuhan pemilik toko serbaguna berinisial S.

Kini, pelaku dan barang bukti dibawa ke Mapolda Metro Jaya, untuk dilakukan pemeriksaan intensif.

Sebelumnya, pada Sabtu (22/06/2024) dini hari warga banjir kanal timur, Duren Sawit, Jakarta Timur, dihebohkan dengan penemuan pria yang tewas bersimbah darah di toko serbaguna.

Korban yang diketahui pemilik toko tersebut tewas dengan dua luka tusuk di bagian dada.

Baca Juga Diduga Sopir Mengantuk, Minibus Tabrak Pembatas Jalan di Tol Cipularang, 3 Tewas di https://www.kompas.tv/video/517344/diduga-sopir-mengantuk-minibus-tabrak-pembatas-jalan-di-tol-cipularang-3-tewas



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/517345/anak-perempuan-bunuh-ayah-kandungnya-di-jakarta-timur-ditangkap-polisi