Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Mendagri: Harus Alih Status dari Polri

  • kemarin dulu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian angkat bicara soal nama Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi yang disebut akan menjadi inspektur jenderal di Kementerian Perdagangan dan serta diisukan maju di Pilkada Jawa Tengah.

Menurut Tito hal itu dimungkinkan karena Ahmad Luthfi memiliki kesempatan untuk alih status menjadi aparatur sipil negara. Artinya jika nantinya menjabat sebagai Irjen Kemendag Ahmad Luthfi akan pensiun dini sebagai anggota Polri dan beralih menjadi ASN eselon I. Tito juga menjawab soal nama Luthfi yang santer diisukan akan maju di Pilkada Jawa Tengah.

Menurutnya , jika Luthfi maju di pilkada saat menjabat sebagai Irjen Kemendag yang bersangkutan harus mundur sebagai ASN pada saat penetapan peserta pilkada.

Baca Juga Gerindra Respons Pernyataan PKS Ngaku Ditawari Posisi Cawagub oleh KIM di https://www.kompas.tv/video/516404/gerindra-respons-pernyataan-pks-ngaku-ditawari-posisi-cawagub-oleh-kim

#pilkada #kapoldajateng #mendagri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/516407/kapolda-jateng-disebut-maju-pilkada-mendagri-harus-alih-status-dari-polri