Dampak Penurunan Cadangan Devisa bagi Dunia Usaha

  • 27 days ago
Bank Indonesia (BI) mencatat cadangan devisa negara pada bulan April 2024 sebesar USD136,2 miliar atau setara Rp2.189,9 triliun dengan kurs Rp16.078 per dolar. Cadangan devisa tersebut terkuras hingga USD4,2 miliar atau Rp67,5 triliun dari bulan sebelumnya, yang tercatat USD140,4 miliar atau Rp2.257 triliun. Dan posisi cadev April tersebut menjadi yang terendah sejak Desember 2022.

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo menyatakan, cadangan devisa merupakan salah satu instrumen untuk stabilisasi nilai tukar Rupiah. Di mana cadev akan naik ketika terjadi capital inflow dan neraca perdagangan yang tinggi. Demikian sebaliknya, jika terjadi capital outflow dan upaya stabilisasi nilai tukar Rupiah, maka cadev akan turun.