MUSRENBANGNAS 2024: MEMBAHAS RENCANA PEMBANGUNAN NASIONAL 2025

  • 29 hari yang lalu
AboutMalang.com - Kementerian PPN/Bappenas menyelenggarakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2024 untuk menyusun Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2025.

Acara ini menjadi puncak konsolidasi usulan pembangunan yang berlangsung dari 28 April hingga 8 Mei 2024.

Presiden Joko Widodo hadir dalam Musrenbangnas 2024 untuk memberikan arahan penting terkait arah pembangunan nasional.

Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa menjelaskan bahwa Rancangan Awal RKP 2025 telah memuat agenda penting yang selaras dengan Rancangan Akhir RPJPN 2025-2045, Rancangan Teknokratik RPJMN 2025-2029, dan program-program presiden terpilih.

Selain itu, Kementerian PPN/Bappenas juga menggelar diskusi bertema "Perencanaan Pusat dan Daerah dalam Masa Transisi". Diskusi ini mengundang narasumber dari berbagai instansi terkait, baik pemerintah pusat maupun daerah, untuk membahas strategi perencanaan pembangunan dalam masa transisi kepemimpinan.

(***)

Dianjurkan