KABAR GEMBIRA! Lihat Jadwal dan Cara Daftar untuk Pendaftaran Polsuspas 2024 Akan Segera Dibuka

  • bulan lalu
OBOR TIMUR.COM - Polsuspas, yang juga dikenal sebagai penjaga tahanan, bertanggung jawab untuk menjaga keamanan dan keselamatan tahanan dan narapidana.

Aparatur Sipil Negara (ASN) di bawah naungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menangani kasus ini.

Jadi, seseorang dipilih untuk menjadi Polsuspas melalui pendaftaran CPNS.

Di tahun 2024 ini, pemerintah akan kembali membuka pendaftaran untuk Kepolisian Khusus Pemasyarakatan, juga dikenal sebagai Polsuspas.

Lantas, kapan pendaftaran Polsuspas 2024 dimulai? Bagaimana syarat, alokasi, dan prosedur untuk mendaftar?

Jadwal Pendaftaran Polsuspas 2024

Kemenkumham belum mengumumkan secara resmi kapan pendaftaran Polsuspas 2024 akan dimulai.

Namun, seperti tahun sebelumnya, pendaftaran Polsuspas 2024 dibuka bersamaan dengan pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) untuk pengadaan CPNS dan PPPK lainnya.

Jadwal pendaftaran CASN 2024 akan dilakukan dalam tiga tahap, seperti yang diinformasikan oleh situs web resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN):

- Periode I (Minggu ke-3 bulan Maret 2024): Pengumuman dan seleksi administrasi 'Seleksi CPNS serta Seleksi Kedinasan'.

- Periode II (bulan Juni 2024): Pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS serta PPPK.

- Periode III (bulan Agustus 2024): Pengumuman dan seleksi administrasi CPNS dan PPPK.

Pendaftaran Polsuspas 2024 diperkirakan dimulai pada bulan Juni berdasarkan jadwal seleksi CASN 2024. Namun, jadwal ini mungkin berubah kapan saja.

Untuk memastikan jadwal, dapat mengikuti situs web resmi BKN dan Kemenkumham, serta akun media sosial masing-masing instansi.

Berikut Syarat pendaftaran Polsuspas 2023 yang dilansir dari Pengumuman Nomor SEK.KP.02.01-633 tentang Pengadaan CPNS Kemenkumham RI Tahun Anggaran 2023:

1. Warga Negara Indonesia
2. Kualifikasi Pendidikan: SLTA Sederajat
3. Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 28 tahun
4. Sehat jasmani dan rohani
5. Melamar sesuai dengan domisili yang tercantum dalam KTP. Apabila melamar tidak sesuai domisili, maka wajib membuat surat keterangan dari Kelurahan atau Desa yang menyatakan bahwa pelamar telah berdomisili pada wilayah provinsi tersebut
6. Untuk pelamar yang mendaftar pada jenis Kebutuhan Putra/Putri Papua dan Papua Barat, wajib berdomisili di Provinsi Papua dan Papua Barat
7. Tinggi badan pelamar jabatan Penjaga Tahanan:
- Pria minimal 165 cm
- Wanita minimal 160 cm

Cara Daftar Polsuspas 2024

1. Melakukan pendaftaran secara daring melalui laman https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login
2. Isi formulir secara lengkap
3. Pelamar hanya bisa membuat akun sebanyak satu kali. Pastikan mengingat username dan password akun pendaftaran
4. Pelamar hanya bisa melamar satu instansi dan satu jenis jabatan
Demikian informasi terkait pendaftaran Polsuspas 2024, semoga bermanfaat.***