Jakarta Lengang Ditinggal Mudik

  • 2 bulan yang lalu

Jakarta, pelita.co.id - Jakarta sepi ditinggal pemudik. Posko Pusat Angkutan Lebaran Terpadu 2024 di Kantor Kementerian Perhubungan di Jakarta, pada Selasa (9/4/2024) atau sampai dengan H-2, mencatat mobil yang keluar Jabodetabek melalui jalan tol Jasamarga sebanyak 812.925 kendaraan dan 4.064.625 orang.

Jumlah ini menurun 32,69 persen dibanding dengan tahun lalu yaitu sebanyak 1.207.698 kendaraan dan 6.038.490 orang. Sedangkan jika dibandingkan dengan periode normal harian jumlah tersebut mengalami kenaikan sebesar 673,64 persen.

Untuk pergerakan orang yang menggunakan mobil keluar dan masuk melalui jalur arteri sebanyak 1.234.034 kendaraan dan 6.170.170 orang.

Berdasarkan data pada H-2, jumlah mobil yang keluar dan masuk Jabodetabek melalui jalan tol Jasamarga tercatat sebanyak kendaraan 1.136.051 kendaraan dan 5.680.255 orang.

Angka tersebut meningkat 434,30 persen dibandingkan dengan periode normal harian pada 2024, sedangkan dibandingkan dengan tahun 2023 terjadi penurunan sebesar 41,66% yakni sebesar 1.947.220 kendaraan dan 9.736.100 orang.

Dianjurkan