Peroleh Suara Terbanyak, Seorang Caleg Pilih Mundur

  • bulan lalu
BLORA, KOMPAS.TV - Seorang caleg dari Partai Golongan Karya (Golkar) dengan perolehan suara tertinggi di dapil tiga, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, memilih mengundurkan diri.


Surat pengunduran diri Meidi Utomo, caleg terpilih dari Partai Golkar tersebut diserahkan langsung ke KPU Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Ketua KPU Kabupaten Blora, Widi Nurintan, membenarkan surat pengunduran diri caleg terpilih dan menyebut suara caleg tersebut akan dialihkan ke caleg tertinggi urutan kedua.

"Jadi kita dari DPD sudah memberikan surat ke KPU dan sudah kita terima terkait dengan pengunduran salah satu anggota DPRD yang terpilih dan mendapatkan suara terbanyak. Di situ dikatakan yang bersangkutan sudah mengundurkan diri dari caleg dan diserahkan kepada perolehan suara terbesar kedua," ucap Widi Nurintan.

Kini KPU Kabupaten Blora masih menunggu mekanisme dari KPU pusat terkait pengunduran diri caleg terpilih ini.

#caleg #kpublora #golkar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/495418/peroleh-suara-terbanyak-seorang-caleg-pilih-mundur

Dianjurkan