Soal Strategi Mencerdaskan Kehidupan Bangsa, Anies Tekankan Kesejahteraan Pendidik Jadi Kunci!

  • 4 bulan yang lalu
JANGAN LEWATKAN DEBAT TERAKHIR CAPRES DI https://www.youtube.com/watch?v=w3E-Kr6rJZo

JAKARTA, KOMPAS.TV - Tanggung jawab guru dan dosen makin berat, namun kontribusinya kurang dihargai meskipun anggaraan pendidikan mencapai 20% APBN. Kualitas pendidikan terhambat oleh kecilnya gaji, minimnya fasilitas dan bebean administrasi yang berlebihan.

Pertanyan untuk Capres Nomor Urut 1, Anies Baswedan, Bagaimana komitmen dan apa program yang akan dilakukan paslon untuk menigkatkan kesejahteraan serta kompetensi guru dan dosen?

Capres Anies menjawab, "Ketika kita berbicara tentang mencerdaskan kehidupan bangsa, maka pendidik menjadi kuncinya."

Anies menilai bahwa untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, pendidik atau dalam hal ini adalah kesejahteraan guru, dosen dan pengajar merupakan hal yang terpenting.

Karena pendidik yang sejahtera, maka ia bisa fokus dan berkonstrasi mendidik anak-anak penerus bangsa.

#PemiludiKompasTV

#Pilpres2024

#Debatcapres

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/482541/soal-strategi-mencerdaskan-kehidupan-bangsa-anies-tekankan-kesejahteraan-pendidik-jadi-kunci

Dianjurkan