Bus Rombongan Pelajar Tabrak Truk di Tol Ngawi, 1 Orang Meninggal Dunia

  • 4 bulan yang lalu
NGAWI, KOMPAS.TV - Sebuah bus pariwisata yang membawa rombongan pelajar, menabrak sebuah truk di ruas Tol Ngawi, Jawa Timur, Kamis (18/01) malam.

Satu penumpang bus meninggal dunia.

Sejumlah petugas kepolisian dan Jasa Marga berupaya mengevakuasi para penumpang dari badan bus yang terperosok ke parit.

Kecelakaan maut ini terjadi di kilometer 577 Tol Ngawi, Jawa Timur, pada Kamis (18/01) malam.

Baca Juga Pengendara Motor di Babelan Bekasi Tewas Kecelakaan, Korban Alami Luka Parah di Kepala di https://www.kompas.tv/video/477526/pengendara-motor-di-babelan-bekasi-tewas-kecelakaan-korban-alami-luka-parah-di-kepala

Dugaan sementara dari kepolisian, sebuah truk bermuatan rambutan, mengalami pecah ban dan terguling.

Dari arah belakang, bus pariwisata yang membawa rombongan pelajar asal Sidoarjo tak bisa menghindar dan menabrak truk.

Hilang kendali, bus akhirnya terperosok keluar jalur tol dan terguling.

Satu penumpang bus dinyatakan meninggal di lokasi kejadian.

Penumpang yang terluka dilarikan ke dua rumah sakit.

Proses evakuasi berjalan sulit.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/478134/bus-rombongan-pelajar-tabrak-truk-di-tol-ngawi-1-orang-meninggal-dunia

Dianjurkan