[FULL] Komentar Jokowi soal Debat Capres Ketiga: Menyerang Personal, Kurang Mengedukasi
  • 3 bulan yang lalu
SERANG, KOMPASTV Presiden Jokowi menilai debat capres ketiga pada Minggu (7/1/2024) tidak mengedukasi karena ada serangan terhadap personal.

"Yang pertama memang saya melihat substansi dari visinya malah tidak kelihatan. Yang kelihatan justru saling menyerang yang sebetulnya gapapa asal kebijakan, asal policy, asal visi gapapa. Tapi kalo sudah menyerang personal, pribadi yang tidak ada hubungan dengan konteks debat tadi malam mengenai hubungan internasional, mengenai geopolitik, mengenai pertahanan, saya kira kurang memberikan pendidikan, kurang mengedukasi masyarakat yang menonton," kata Jokowi pada media di Serang, banten, Senin (8/1/2024).

Baca Juga Panas! Momen Prabowo Jawab Anies: Anda Tidak Pantas Bicara Etika Karena Tak Beri Contoh Etika di https://www.kompas.tv/regional/475247/panas-momen-prabowo-jawab-anies-anda-tidak-pantas-bicara-etika-karena-tak-beri-contoh-etika

Lebih lanjut Presiden Jokowi menilai akan banyak yang kecewa dan bnaiknya format debat dibuat lebih baik lagi.

"Saya kira akan banyak yang kecewa. sehingga debatnya memang perlu diformat lebih baik lagi, ada rambu-rambu sehingga hidup, saling menyerang gapapa tapi kebijakan, policy, visinya yang diserang bukan untuk saling menjatuhkan dengan motif-motif personal. saya kira gak baik dan gak mengedukasi," kata Jokowi.

Video Editor: Firmansyah

#jokowi #pilpres2024 #debatketiga




Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/475295/full-komentar-jokowi-soal-debat-capres-ketiga-menyerang-personal-kurang-mengedukasi
Dianjurkan