Kemacetan Tol Jakarta-Cikampek Diurai dengan Contraflow. Pelabuhan Merak Semakin Padat
  • 4 bulan yang lalu
KOMPAS.TV - Arus lalu lintas Tol Jakarta Cikampek, pada Sabtu (23/12) malam terpantau padat sejak kendaraan memasuki kilo meter 36 hingga kilometer 57 arah Jawa Tengah.

Kemacetan terjadi akibat terus terjadi peningkatan jumlah kendaraan dari arah Jakarta menuju Jawa Tengah.

Antrean kendaraan juga terjadi pada kendaraan yang akan masuk rest area hingga mengular ke badan jalan tol.

Untuk mengurai kepadatan polisi melakukan rekayasa kontraflow.

Tol Cikampek, Karawang, Jawa Barat dan Pelabuhan Merah Sabtu (23/12) malam ini terpantau padat.

Selengkapnya kita bergabung bersama Jurnalis KompasTV, Adi Wahadi di Karawang dan Suherdi di Merak Banten.

Baca Juga Libur Nataru, Begini Kepadatan di Stasiun Senen dan Tol Cikampek pada Sabtu 23 Desember di https://www.kompas.tv/video/471502/libur-nataru-begini-kepadatan-di-stasiun-senen-dan-tol-cikampek-pada-sabtu-23-desember

#contraflow #cikampek #merak #nataru

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/471559/kemacetan-tol-jakarta-cikampek-diurai-dengan-contraflow-pelabuhan-merak-semakin-padat
Dianjurkan