Distribusi Logistik Pemilu Tahap Satu Kota Semarang Rampung

  • 5 bulan yang lalu
SEMARANG, KOMPAS. TV - Logisitik untuk Pemilihan Umum tahun 2024 berupa segel sejumhlah 466 lebih, tiba di gudang penyimpanan logistik KPU Kota Semarang di Kawasan Industri Gatot Subroto. Pengiriman logistik terakhir pada tahap pertama ini, KPU Kota Semarang sudah menerima 9.292 botol tinta, 18.584 bilik suara, 9.675 kotak suara, 120.796 segel plastik, 446.374 segel stiker, 18.584 alat dan alas coblos, 167.256 tanda pengenal, serta alat tulis kantor (ATK) dan lain-lain sebanyak 4.646 set.

Ketua KPU Kota Semarang, Henry Casandra Gultom mengatakan, untuk pengiriman logistik pemilu tahap satu sudah selesai. Untuk pengiriman logistik pemilu tahap 2 berupa surat suara serta formular, akan dikirim pada pertengahan Desember hingga awal Januari, secara bertahap.

"Kita hampir sudah semua untuk tahap satu. Untuk tahap 2 ada surat suara, formulir, itu dimulai dari awal Desember sampai awal Januari," tutur Henry.

KPU menyortir logistik Pemilu 2024, untuk memastikan semua dalam kondisi baik dan tidak kurang. Semua logistik yang berada di gudang logistik kpu mendapat penjagaan pihak keamanan dan dilengkapi delapan kamera pengawas yang terkoneksi langsung di handphone ketua KPU Kota Semarang serta komisioner KPU lainnya.

#logistikpemilu #kpu #semarang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/466261/distribusi-logistik-pemilu-tahap-satu-kota-semarang-rampung

Dianjurkan